5 Fakta Unik tentang Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan dan Perikanan

Sungguh pertaruhan yang besar diberikan Presiden Joko Widodo ketika memilih Susi Pudjiastuti. Seorang wanita yang tak lulus SMA yang kini menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia.

Dalam dunia usaha nama Susi Pudjiastuti memang tak usah diragukan lagi. Berbekal modal pas-pasan, kini Susi Pudjiastuti memiliki bisnis beromset ratusan milyar. Berbekal pengepul ikan di pasar, kini Susi Pudjiastuti memiliki puluhan pesawat. Ia juga memiliki pabrik pengolahan ikan dengan ratusan pegawai. Ia juga memperkerjakaran para pilot, yang sebagian besar adalah pilot berwarga negara asing.

 

Siapa sebenarnya sosok wanita unik penuh inspirasi ini? Berikut 5 fakta unik tentang Susi Pudjiastuti :

Pintar tetapi Tak Tamat SMA

Susi adalah anak yang pandai. Ketika sekolah, ia selalu mendapat peringkat pertama. Oleh karena itu, ia dikirim orang tuanya ke Yogyakarta di sekolah terbaik. Bisa dibilang ayah Susi, orang yang bercukupan. Ayahnya bekerja sebagi kontraktor bangunan. Ibunya tuan tanah dan petani perkebunan dan kelapa. Uang bukanlah masalah bagi keluarga Susi. Ketika ia keluar sekolah. Semua orang marah pada Susi. Begitu juga dengan sang ayah yang selalu membelikan Susi buku-buku sebagai bekal pendidikan.

Namun, kisah Susi Pudjiastuti memutuskan keluar dari SMA menjadi titik awal perjalanan hidupnya. Ia tak ingin menjadi anak yang disuplai biaya oleh orang tuanya. Agar tak meminta uang dari orang tuanya, Susi bersikeras untuk bekerja. Dengan bekal ijazah SMP, tentu Susi tak bisa berharap banyak diterima di perusahaan besar dengan gaji bagus.

Ia mulai berdagang dengan memasarkan bed cover dari pintu ke pintu dan kemudian mencoba menjadi pengepul ikan karena Susi memang senang akan laut. Dengan modal pas-pasan hasil menjual kalung dan gelang, Susi mulai fokus menjadi pengepul ikan.

Cerita sukses Susi bukanlah seperti membalikkan telapak tangan. Berbisnis ikan, tidak selalu bagus sepanjang tahun. Saat usaha ikannya sedang surut, Susi juga menjual katak dan ular. Siang tidur, malam berjibaku dengan urusan nelayan yang notabene melaut saat malam hari.

Loading

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.