-
Sarapan sehat dan suka makan sayur dan buah
Warga Jepang sudah memiliki kebiasaan untuk mendidik sejak dini agar membiasakan untuk sarapan. Mereka akan memasak sendiri berbagai menu sarapan sebelum beraktivitas. Kebiasaan sarapan dengan menu yang sehat membuat tubuh tidak mudah lapar. Banyak penelitian melaporkan bahwa mereka yang rajin sarapan lebih mudah mengontrol keinginan untuk makan berlebih pada siang dan malam hari. Sarapan sehat, berat badan terkontrol.
Lalu, sayur juga menjadi menu makanan sehari-hari warga jepang. Selalu ada sayur di setiap menu makanan masyarakat Jepang, bahkan bila sayur atau buah itu dijadikan sebagai penghias bekal makan siang mereka, mereka tetap memakannya. Selain itu, mereka juga suka mengonsumsi buah. Saat musim dingin, mereka suka mengonsumsi jeruk segar ketimbang makan camilan berkalori tinggi untuk menghangatkan badan.
-
Tidak malu bawa bekal makanan (Bento)
Ini salah satu kekaguman favorit ane ama orang jepang. Saya juga sering lihat di anime-anime bergenre school, mereka selalu saja bawa bento ke sekolah, dan itu adalah hal yang tak terpisahkan. Kepingin juga agar warga Indonesia demikian, hmm tapi rada susah ya.
Banyak yang malu bukan pada tempatnya. Warga Jepang terbiasa membawa bekal makanan sendiri dari rumah. Ada beberapa sekolah yang menyediakan menu makan siang dari sekolah, ada juga yang membiasakan anak-anak membawa bekal dari rumah. Kebiasaan ini membuat warga Jepang tidak malu membawa bekal yang dimasak sendiri di rumah. Bahkan setelah mereka dewasa, kuliah dan bekerja, kebiasaan ini tetap terjaga. Selain lebih menghemat pengeluaran, membawa bekal sendiri membuat tubuh lebih sehat karena bahan yang dipakai dan proses memasak terjamin. Selain itu, menghindari keinginan ngemil yang sebenarnya tidak dibutuhkan tubuh dan hanya menambah berat badan.
numpang share juga untuk info dan cara merawat kecantikan, melangsingkan tubuh dengan aman,cepat dan praktis kunjungi link kami