Cara Membuat Huruf Tebal, Miring, dan Coret di Google Plus

Beberapa kali saya melihat seseorang memposting tulisan tebal/bold teks pada tulisannya di Google Plus+. Karena penasaran lalu saya coba mencarinya di google dan ketemu.

Salah satu alasan kenapa saya suka menggunakan Google Plus adalah karena di Google Plus, kita bisa mengubah format teks pada postingan menjadi huruf tebal (bold), huruf miring, (italic) atau huruf yang dicoret (strikethrought). Tapi ternyata tidak banyak orang yang tahu fitur ini.

Pada dasarnya untuk membuat huruf tebal, huruf miring, atau huruf yang dicoret di Google Plus sangat mudah, bisa dilakukan hanya dengan menambahkan simbol bintang, garis bawah, dan garis hubung sebelum dan setelah bagian yang ingin diformat. Simbol bintang untuk huruf tebal, garis bawah untuk huruf miring, dan garis hubung untuk membuat huruf yang dicoret.

Contoh:
*Huruf Tebal*
_Huruf Miring_
-Huruf Dicoret-

Hasilnya seperti ini pada Google Plus:
Huruf Tebal
Huruf Miring
Huruf Dicoret

Mudah bukan? 🙂

Loading

1 Comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.