“Apa adanya saya dan cita-cita saya, adalah berkat ibu, malaikat saya.” Abraham Lincoln
Ibu memainkan peran penting dalam kehidupan putra mereka untuk menjadikan mereka seorang pria sejati. Berikut beberapa saran untuk membantu dalam upaya peran keibuan yang luar biasa namun terkadang menakutkan.
1. Berikan teladan untuk putra Anda
Ungkapkan kepada putra Anda betapa ayahnya adalah seseorang yang luar biasa. Ini membangun rasa hormat si anak bagi sang ayah, dan jujur saja, ini akan membuat sang ayah benar-benar ingin menjadi ayah teladan. Doronglah suami Anda untuk mengikutsertakan putra Anda ketika dia mengerjakan tugas di sekitar rumah. Jika putra Anda tidak punya sosok ayah di rumah, berikanlah teladan Anda sendiri. Usahakan ada sosok laki-laki untuk mengajarkannya keterampilan. Aturlah bagi putra Anda untuk mengerjakan proyek pelayanan di lingkungan sekitar Anda. Ceritakan kisah tentang hal-hal luar biasa yang dilakukan oleh ayah Anda atau sosok laki-laki panutan lainnya dalam hidup Anda.
2. Kebersihan dan kesopanan adalah penting bagi putra Anda
Anak laki-laki dapat diajarkan untuk mengurus diri mereka sendiri. Mereka dapat belajar pentingnya menyisir rambut dan memotong kuku. Mereka dapat merapikan alis mereka yang lebat. Anak laki-laki dapat diajarkan cara mencuci dan menyeterika pakaian mereka sendiri dan cara berpakaian dengan sopan. Terkadang anak laki-laki perlu diingatkan untuk menggunakan deodoran dengan tepat. Anda perlu menjelaskan kepada mereka bahwa bau badan mereka mengharuskan mereka untuk lebih sering mandi. Ingatkan mereka untuk membersihkan telinga mereka atau untuk mengobati jerawat mereka dengan produk perawatan kulit.
3. Ajarkan putra Anda untuk menghormati wanita
Apakah Anda memperbolehkan putra Anda memukul Anda ketika dia sedang marah? Ini tidak patut dilakukan bahkan saat dia sedang belajar untuk mengendalikan emosinya. Ajarkan dia untuk membuka pintu bagi Anda atau wanita lainnya. Dia dapat mempersiapkan diri untuk melindungi para wanita dalam hidupnya. Dia dapat diajarkan untuk tidak memperbolehkan ide-ide kotor masuk ke dalam pikirannya. Dia tidak akan memperbolehkan para pria lainnya membicarakan wanita secara tidak sopan. Pornografi bukanlah suatu cara pendewasaan melainkan sumber kecanduan berbahaya yang merusak pandangan terhadap wanita. Ajarkan putra Anda bahwa golnya adalah untuk mengenal dan berteman dengan anak-anak perempuan. Putra Anda hendaknya diajarkan untuk mempersiapkan diri menghadapi anak-anak perempuan yang tidak memiliki standar moral tinggi yang sama dengannya. Adalah wajar jika hubungan berjalan ke arah tertentu. Jeanette G. Smith, seorang terapis keluarga, menjelaskan bahwa ada beberapa tahapan dalam hubungan, dan sampai dia siap untuk menjadi seorang suami atau ayah, yang terbaik adalah untuk memastikan hubungan seorang pria dengan wanita tetap non-eksklusif. Saya menyarankan setiap orang tua dan orang dewasa untuk membeli dan membaca buku ini.
4. Putuskan kapan saatnya untuk membiarkan putra Anda membuat pilihannya sendiri
Dalam upaya kita untuk membantu putra kita berhasil dalam hidup, terkadang kita tidak membiarkan mereka menanggung akibat dari tindakan mereka. Beberapa ibu memilih untuk bertanggung jawab atas kesalahan putra dewasa mereka, dengan alasan bahwa seharusnya mereka mengajarkan si anak dengan lebih baik atau sang ibu seharusnya lebih mempersiapkan putranya. Jika Anda adalah salah satu dari mereka, berhentilah. Anda telah menunaikan tugas Anda dan putra Anda bertanggung jawab atas pilihan-pilihannya sendiri.
5. Kembangkan rasa percaya diri putra Anda
Anak laki-laki perlu diberitahu oleh ibu mereka bahwa dia adalah anak yang tampan. Mereka perlu tahu bahwa otot-otot mereka terlihat semakin kuat dan besar. Mereka perlu diberi pujian. Jika putra Anda memiliki saudara perempuan, doronglah putri Anda untuk melakukan hal serupa. Beberapa kata pujian mengenai penampilan fisik putra Anda berdampak besar baginya.
6. Berharaplah untuk hal-hal luar biasa tetapi jangan patah semangat ketika putra Anda biasa-biasa saja
Adalah baik bagi Anda untuk mengharapkan hal-hal luar biasa dari putra Anda. Sewaktu putra Anda bertambah dewasa, dia akan berusaha untuk membuat ibunya bangga. Namun adalah penting untuk memahami bahwa putra Anda akan membuat kesalahan. Terkadang, itu merupakan kesalahan besar. Ketika ini terjadi, sangatlah penting untuk memperlihatkan kasih bagi putra Anda yang sedang membutuhkan dukungan Anda. Kasih yang tegas bukan berarti tidak ada kasih sama sekali.
Ini dapat terdengar sulit ketika Anda membersihkan kamar mandi atau merapikan mainan mereka. Anda menangis ketika melihat putra Anda ditindas oleh kakak kelas di sekolah atau terlibat tawuran. Anda mengorbankan begitu banyak agar putra Anda dapat berhasil dalam hidup. Anda kelelahan. Anda tidak yakin apakah upaya Anda sudah cukup. Namun percayalah bahwa semua pengorbanan Anda tidaklah sia-sia dalam membentuk seorang pria sejati.
Diterjemahkan dan diadaptasi oleh Natalia Sagita dari artikel asli “Rules for mothers of sons” karya Christine James.
sumber: keluarga.com
Be the first to comment